Homestay Murah di Jogja Untuk 6 Orang Dekat Malioboro di Taman Siswa
5 Kegiatan Seru ini Wajib Dilakukan Bagi Solo Traveler Saat ke Jogja
homestaydijogja.net – Ingin mencoba solo traveling ke Jogja tapi bingung ingin melakukan apa saat sampai? Tidak perlu merasa bimbang, sebab Jogja adalah kota istimewa yang menawarkan beragam kegiatan seru yang wajib untuk dilakukan meskipun sedang sendirian.
Selain itu, beberapa diantaranya juga tidak memerlukan banyak biaya. Agar kegiatan travelling semakin seru, Anda harus memesan penginapan yang nyaman dan memberikan beragam fasilitas menarik.
Pastikan bahwa penginapan yang Anda pilih letaknya tidak begitu jauh dengan tempat-tempat yang ingin dikunjungi. Nah, supaya liburan Anda lebih terencana dan tidak membosankan, berikut beberapa daftar kegiatan seru yang wajib untuk dilakukan ketika solo traveling ke Jogja.
5 Kegiatan Seru Saat Traveling Ke Jogja
Mencari kegiatan yang menyenangkan saat berwisata sebenarnya bukanlah hal sulit, tetapi berbeda cerita saat Anda melakukannya sendirian. Maka dari itu, Anda bisa mengikuti rekomendasi berikut yang mungkin bisa menjadi referensi.
Mencoba Masangin di Alun-alun Kidul
Masangin tentu bukan menjadi hal asing bagi masyarakat lokal dan wisatawan yang pernah datang ke Jogja. Masangin adalah kegiatan berjalan melalui dua pohon beringin besar yang terletak di tengah Alun-alun dengan kondisi mata tertutup.
Menurut mitos yang beredar, hanya mereka dengan hati bersih dan niat baik yang bisa melewati tantangan satu ini. Jika Anda tertarik dan ingin mencoba ritual Masangin, segeralah pergi ke Alun-alun dan nikmati sensasi seru saat melakukannya. Siapa tahu Anda merupakan bagian dari orang-orang tersebut.
Berjalan-jalan di Malioboro dan Sekitarnya
Berwisata ke Jogja rasanya belum lengkap jika tidak mengunjungi daerah Malioboro, karena tempat ini merupakan salah satu destinasi wisata yang populer. Di sini, ada banyak hal yang bisa dilakukan, misalnya berjalan santai sambil menikmati hiruk pikuk Kota Jogja, berbelanja pakaian, bahkan mencicipi berbagai kuliner yang lezat.
Buat Anda yang menyukai fotografi atau sekadar mengabadikan momen, bisa juga melakukannya di Malioboro. Sebab, ada hal menarik penuh makna di setiap sudutnya, seperti potret seorang nenek penjual jamu ataupun para remaja yang tengah unjuk kebolehan.
Mengunjungi Pantai Gunung Kidul
Jika ingin melepas penat dengan bermain air, maka Anda harus pergi ke pantai-pantai yang ada di Jogja, Pantai Gunung Kidul misalnya. Pantai ini memiliki pesona alam yang indah dengan pasir putih dan air lautnya yang berwarna biru, sehingga menyejukkan mata.
Ada beragam aktivitas menarik yang bisa dicoba, diantaranya adalah melakukan snorkeling melihat kehidupan bawah laut, serta menikmati keindahan pantai dari ketinggian dengan menjajal gondola. Setelah puas bermain air, jangan melewatkan waktu untuk mencicipi beragam sajian olahan laut yang menggiurkan.
Mengabadikan Sunset di Ratu Boko
Ratu Boko merupakan satu dari sekian banyak situs peninggalan bersejarah yang ada di Jogja. Oleh karena itu, situs Ratu Boko wajib dikunjungi ketika datang ke sini, terlebih jika Anda menyukai seni arsitektur yang kaya dengan nilai sejarah.
Selain itu, Ratu Boko adalah tempat yang cocok untuk berburu sunset, sehingga tidak mengherankan cukup banyak wisatawan yang datang. Anda ingin berburu sunset juga? Maka datanglah sebelum jam 4 sore dan bawalah kamera untuk mengabadikan momen cantik tersebut.
Berburu Kuliner Khas Yogyakarta
Melakukan banyak kegiatan seru terkadang membuat lupa waktu, sehingga rasa lelah dan lapar tidak dipedulikan. Namun, hal tersebut jangan sampai terjadi ketika Anda berwisata di Kota yang terkenal dengan beragam kulinernya yang khas.
Maka dari itu, sempatkanlah waktu untuk berburu beragam kuliner khas Jogja, diantaranya ada Sentra Gudeg Wijilan dan Bakmi Jowo dengan ciri khas manis gurih. Ada juga wedang uwuh yang berisi rempah-rempah dan wedang ronde dengan kuah jahe untuk menghangatkan tubuh. Jangan lupakan juga untuk membeli Bakpia Pathok sebagai oleh-oleh sepulang travelling untuk keluarga ataupun teman.
Homestay di jogja Murah 5 Kamar AC di Taman Siswa
Jika Anda berencana melakukan solo traveler ke Jogja, tepatnya di daerah taman siswa dan mencari penginapan yang terjangkau, homestay ini bisa menjadi pilihan. Simak ulasan berikut mengenai lokasi, harga sewa, dan fasilitas yang disediakan jika Anda tertarik untuk menginap.
Harga Sewa
Kebanyakan penginapan yang mungkin pernah Anda temui memang menawarkan tarif yang berbeda-beda setiap harinya. Harga sewa yang ditawarkan pada hari biasa umumnya berbeda dengan sewa saat akhir pekan atau hari libur. Berikut rincian harga sewa untuk homestay di daerah Taman Siswa.
- Hari Biasa: Rp700.000/malam (1-10 orang) / Rp800.000/malam (11-15 orang) / Rp900.000/malam (16-18 orang)
- Lebaran, Tahun Baru, Natal: Rp900.000/malam (1-10 orang) / Rp1.000.000/malam (11-15 orang) / Rp 1.100.000/malam (16-18 orang)
Fasilitas
Hal lain yang perlu Anda pertimbangkan selain harga ketika memiliki rencana travelling adalah fasilitas yang diberikan oleh homestay tersebut. Berikut beberapa fasilitas yang dapat Anda gunakan saat menginap di penginapan satu ini.
- 5 kamar tidur + AC
- 1 kamar mandi dalam
- 2 kamar mandi luar
- TV
- Ruang Tamu
- Ruang Keluarga
- Dapur
- Dispenser
- Alat Masak
- Free Air Mineral
- Cleaning Service
Gallery Homestay Murah di Jogja Untuk 6 Orang Dekat Malioboro di Taman Siswa
Lokasi Strategis
- Menuju Bandara Adisucipto 30 menit
- Menuju Alun-alun Yogyakarta 10 menit
- Menuju Bonbin 20 menit
- Menuju Malioboro dan Alun-alun 10 menit
- Menuju Tugu Yogyakarta 10 menit
- Menuju Universitas Gadjah Mada 15 menit
- Menuju Rumah Sakit Sardjito 15 menit
Format Pemesanan
- Langkah pertama yang penting dilakukan ialah memilih unit penginapan/ guest house/ homestay yang Anda sukai.
- Guna mempermudah admin pada proses pengecekan ketersediaan dari homestay/ penginapan/ guest house, sebaiknya Anda menyebutkan Jenis/Unit yang Dipilih, Tanggal Pemesanan, dan Jumlah Orang.
- Lakukan pemesanan homestay melalui SMS, telepon, BBM, WhatsApp, atau Line kami.
- Setelah proses pemesanan selesai, selanjutnya Anda harus menunggu konfirmasi dari pihak admin kami.
Hubungi Kami
Apabila ada hal yang masih membuat Anda bingung, seperti pilihan unit/jenis yang tersedia atau informasi lainnya bisa langsung menghubungi kami pada nomor berikut:
- Phone/SMS/WA: 082226913456 (Setiap hari selama 24 jam)
- Telepon: 0274 2834 787 (Senin – Jumat/ 08.00 – 17.00 WIB)
Nah, itulah sedikit informasi singkat buat Anda yang ingin solo traveler namun bingung ingin melakukan aktivitas apa dan belum menemukan tempat menginap yang sesuai. Jangan sampai rencana traveling Anda menjadi sia-sia karena tidak memiliki daftar kegiatan yang seru dan pilihan tempat menginap yang cocok. Tentu Anda tidak ingin rencana liburan gagal, bukan?
Maka dari itu, pastikan untuk memesan homestay murah di Jogja melalui homestaydijogja.net yang dijamin aman dan terpercaya. Untuk informasi lebih lengkapnya terkait kami, silahkan mengunjungi akun Instagram kami yaitu @homestay_jogja. Ayo buruan cari homestay atau penginapan yang Anda inginkan dan segera lakukan pemesanan. Jangan sampai unit idaman Anda terisi lebih dulu!